Sabtu, 20 Februari 2016

Mortir 81 aktif sisa perang dunia II ditemukan tukang mancing

Tonjong - Sebuah penemuan mortir peninggalan era Perang dunia II gegerkan masyarakat Brebes selatan. Mortir yang diduga masih aktif ini ditemukan oleh Romy (34) warga dukuh makamdawa RT 09/02 desa Galih Timur kecamatan Tonjong.

Berdasarkan informasi yang dihimpun menyebutkan, mulayanya romy yang pergi memancing di sungai kaliasat pada kamis (18/02/2016) pagi sekira pukul 10.00 wib, dia melihat besi yg mirip seperti kepala mortir  dan  ia mencoba untuk menggali benda tersebut. Setelah berhasil di ambil lalu ia tetap meneruskan untuk mancing, sementara mortir tersebut diletakan didekatnya.

" Sekira pukul 13.00 wib saya bawa pulang kerumah mortil itu, namun karena istri saya ketakutan barangkali meledak lalu saya simpan di pekarangan/kebun yang hanya berjarak sekitar 50 meter dari rumahku," tutur romy.

Kemudian sekira pukul 20.30 wib, romy melaporkan penemuannya kepada kedes Galuh timur dan selanjutnya kades meneruskan laporan itu ke babinsa Sertu Ali Mahfur. Mendapatkan laporan tersebut, sekira pukul 21.00 wib  Sertu Ali Mahfur bersama anggota Unit intel Kodim 0713/Brebes Serma Isroni langsung merapat ke desa Galuh Timur dan membawa guna mengamankan mortir tersebut di Koramil 09/Tonjong.

Danramil 09/Tonjong, Kapten Inf Ngadino menyatakan pihaknya telah melaporkan kejadian ini ke Kodim 0713/Brebes dan demi alasan keamanan mortir tersebut diserahkan ke kodim untuk seanjutnya diteliti. Keesokan harinya beberapa anggota kodim 0713 bersama anggota Benlap Slawi datang dan sekira pukul  10.30 wb, danramil Tonjong kemudian menyerahkan mortir 81 itu kepada Kaurir Kodim 0713 serma Sudirman.

"Mortir yang ditemukan warga ini adalah amunisi buatan bangsa eropa dengan jenis mortir 81 dan dipastikan masih aktif. Hal ini karena saat saya hendak melakban mortir tersebut, bagian baling-baling mortir berputar sehingga saya urungkan untuk melanjutkan," ungkap Danramil.

Sementara Serma Sudirman menerangkan, pihaknya sengaja mengamankan Mortir 81 itu di kodim 0713 dan selanjutnya akan dibawa ke Benlap Slawi untuk diteliti. Setelah diteliti nanti barulah dibawa lagi  kegudang senjata di Magelang dan biasanya akan dimusnahkan. Namun sementara diketahui untuk jenis amunisi yang ditemukan warga ini adalah mortir 81, karena pada bagian depan mortir terdapat baling-baling.

"  Mortir  81 ini masih aktif dan potensi meledaknyapun masih tinggi. Kemungkinan masih banyak amunisi yang terpendam di wilayah selatan Brebes ini, tetapi ini baru sekedar prediksi saja," tutpnya. (Rayhan)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar